Merangin – Beberapa warga di desa Sungai Manau Kabupaten Merangin memanfaatkan air yang turun dari atas bukit untuk dipergunakan keperluan minum sehari-hari.
Menurut penuturan ibu-ibu warga desa Sungai Manau kepada media ini mengatakan sudah cukup lama memanfaatkan air yang turun dari atas bukit, tepatnya di pinggir jalan lintas yang mau menuju kota Bangko maupun yang akan menuju Kabupaten Kerinci.
“Sudah sejak lama turun temurun, air dari atas bukit ini diambil untuk keperluan air minum. Airnya bersih, rasanya segar seperti air mineral langsung bisa diminum bahkan bisa untuk obati penyakit,”kata ibu Supik (45) yang tiap hari mengambil air dengan memakai galon.
Penuturan yang sama disampaikan warga lainya bahwa air yang turun dari atas bukit tersebut meskipun dimasukan ke dalam galon berhari-hari tidak berlumut dan rasanya tidak berubah, rasanya seperti air mineral.
“Meskipun berhari-hari didalam galon dan tidak dimasak lagi, airnya tetap bersih, segar saat diminum dan tidak berlumut,”ujar Hawa. (tugas)








