Jambi – Anggota DPRD Provinsi Jambi, Pinto Jayanegara, menyampaikan harapannya agar banjir yang melanda Kelurahan Kenali Besar, Kota Jambi, dapat segera surut.
Kondisi banjir yang terjadi telah berdampak signifikan terhadap aktivitas warga, terutama saat perayaan hari raya Idul Fitri.
Pinto mengungkapkan keprihatinannya atas situasi ini dan menekankan pentingnya langkah-langkah penanganan yang cepat dan tepat.
“Dalam menghadapi bencana ini, Saya berharap seluruh instrumen pemerintahan di Provinsi dan Kabupaten dapat memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat yang terdampak. Koordinasi antara pemerintah daerah, BPBD, serta berbagai pihak terkait sangat diperlukan guna memastikan distribusi bantuan berjalan lancar dan upaya evakuasi dilakukan dengan maksimal. Sinergi semua pihak sangat dibutuhkan agar dampak banjir bisa diminimalisir.”
Meskipun perayaan hari raya berlangsung dalam situasi yang penuh tantangan, Pinto mengajak masyarakat untuk tetap menjalankan ibadah dengan penuh keikhlasan. “Saya berharap semangat kebersamaan dan gotong royong yang menjadi nilai dalam perayaan hari besar ini tetap terjaga, meskipun dalam kondisi yang sulit. Kebersamaan dalam menghadapi musibah ini akan semakin memperkuat rasa solidaritas di antara sesama warga.”
Pinto juga menghimbau seluruh warga yang terdampak untuk tetap waspada dan berhati-hati agar terhindar dari korban jiwa. Ia mengingatkan agar masyarakat selalu mengikuti arahan petugas di lapangan dan mengutamakan keselamatan diri serta keluarga. Dengan kesiapsiagaan dan kerja sama semua pihak, ia berharap bencana ini bisa segera diatasi dan kondisi di Kenali Besar dapat kembali normal secepatnya. (Red)