GALAMEDIA – Adanya penangkapan satu buah truk bermuatan balok timah oleh Baharkam Polair Mabes Polri di Pelabuhan Pangkalbalam Provinsi Bangka Belitung (07/03/2025) kabar terkait hal ini sudah terseber luas hingga viral di salah satu media sosial.
Informasi yang berhasil di kumpulkan media ini jika truk bermuatan balok timah rencananya akan berangkat menggunakan kapal Roro Star Belitung sekitar pukul 22.15 wib dari pelabuhan Pangkalbalam, tapi takdir berkata lain truk pengangkut balok timah tersebut urung berangkat karena keburu di cokok oleh polisi
Informasi yang di peroleh media ini truk telah diamankan di Markas Polairud Polda Bangka Belitung beserta muatan balok timah yang diduga seberat satu ton.
Sementara ditempat yang diperoleh dari beberapa sumber yang ada (09/02/2025) dugaan sementara sang pemilik balok timah tersebut merupakan oknum perwira polisi berpangkat Ipda, sedangkan truk yang mengangkutnya merupakan milik salah satu perusahaan Ekspedisi yang ada di Pangkalpinang.
“Info A1 jika pemilik balok timah tersebut milik oknum polisi berpangkat Ipda di tanjung gunung, kalau truknya milik ekspedisi,” beber sumber.
Sementara media ini masih berupaya mengkonfirmasi Kasubdit Gakkum Ditpolair Polda Babel AKBP Gultom terkait adanya dugaan penangkapan truk Ekspedisi bermuatan balok timah. (Red)