Sarolangun Galamedia.id 27 November 2024 Dalam peninjauan persiapan Pilkada Penjabat (Pj) Bupati Sarolangun, Dr. Bahri S., S.T.P., M.Si., bersama jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Sarolangun, melakukan peninjauan terhadap persiapan Tempat Pemungutan Suara (TPS) menjelang hari pencoblosan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024 yang akan digelar pada 27 November 2024.
Dalam peninjauan tempat persiapan Pilkada serentak tersebut Komisioner KPU, Ketua Bawaslu Sarolangun, Plt Sekda Ir. Dedy Hendry, serta Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemkab Sarolangun. Peninjauan ini dilakukan untuk memastikan kesiapan TPS dalam mendukung kelancaran Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Jambi, serta Bupati dan Wakil Bupati Sarolangun.
Pj Bupati didampingi Kapolres Sarolangun AKBP Budi Prasetya, S.I.K., M.Si., Dandim 0420/Sarko, Kejari Sarolangun, Ketua Pengadilan Negeri Sarolangun, Ketua KPUD M. Mujahid, Ketua Bawaslu Mudrika, S.H., serta para petugas penyelenggara pemilu.
Kunjungan pertama dilakukan di TPS 03 Desa Pasar Singkut, Kecamatan Singkut. Rombongan disambut oleh Camat Singkut, Dahlah, bersama Ketua Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), Panitia Pemungutan Suara (PPS), serta petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS).
Dalam peninjauan, Pj Bupati bersama Kapolres dan Dandim memastikan kesiapan TPS, termasuk bilik suara. Mereka juga memberikan arahan kepada petugas PPS, KPPS, dan PPK agar menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab.
Di akhir kunjungan, rombongan Pj Bupati berfoto bersama di depan denah TPS sebagai tanda dukungan terhadap kelancaran pemilu.
Rombongan kemudian melanjutkan kunjungan ke kantor Camat Pelawan untuk memeriksa penyimpanan logistik pemilu. Dalam pemeriksaan, ditemukan salah satu kotak suara untuk TPS 04 Desa Pelawan dalam kondisi plastik pembungkus dan bagian dinding kotak sedikit sobek. Setelah diperiksa, kotak suara dinyatakan masih layak digunakan, dengan dibuatkan berita acara.
Selanjutnya, Pj Bupati dan rombongan menuju TPS 04 Desa Pelawan. Di lokasi, mereka disambut oleh Kepala Desa Pelawan, H. Kasir, dan petugas penyelenggara pemilu. Peninjauan berlangsung lancar tanpa kendala berarti. Suasana semakin hangat dengan jamuan khas desa setempat yang menambah keakraban antara Forkopimda dan masyarakat.
Kunjungan terakhir dilakukan di TPS 06 Kelurahan Sarkam, Kecamatan Sarolangun. Dalam wawancara dengan media, Pj Bupati Sarolangun, Dr. Bahri, menyampaikan bahwa persiapan Pilkada serentak di Kabupaten Sarolangun telah berjalan baik.
“Kami sudah meninjau beberapa TPS di tiga lokasi berbeda. Hasilnya, secara umum persiapan logistik dan kesiapan petugas sudah matang. Harapan kami, masyarakat dapat menggunakan hak pilihnya dengan baik pada Pilkada serentak besok,” ujarnya.
Peninjauan berjalan lancar tanpa catatan khusus. Pj Bupati berharap pelaksanaan Pilkada dapat berlangsung aman, terti
b, dan sukses.
(SJD)