GALAMEDIA.ID – PJ Bupati Sarolangun Dr Ir Bachril Bakri, M.App, Sc bersama Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Kabupaten Sarolangun melakukan inspeksi mendadak (Sidak) Ke Pasar Atas Sarolangun, Rabu (29/05/2024).
PJ Bupati Sarolangun Dampingi Gubernur Jambi Gelar Kegiatan Wallimatus Safar Serta Pelepasan Para Calon Jamaah haji Kabupaten Sarolangun
Pemerintah Kabupaten Sarolangun Himbau seluruh ASN Harus Netral Dalam pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah Tahun 2024
Dalam kegiatan tersebut PJ Bupati Sarolangun Bachril Bakri tampak melihat langsung sejumlah komoditi pangan yang ada diperjualbelikan oleh para pedagang, dan mengecek harga komoditi pangan yang ada di Pasar Atas Sarolangun.
Kami sidak pasar melihat bagaimana perkembangan harga, untuk beras tadi ada penurunan, telor juga sama dan minyak goreng relatif stabil. Cuman sedikit kenaikan itu cabe rawit dan cabe merah masih stabil,” kata PJ Bupati Sarolangun Bachril Bakri.
Bachril Bakri juga menjelaskan bahwa sidak tersebut dalam rangka upaya pemerintah Daerah dalam mengendalikan harga pangan yang berdampak terhadap inflasi daerah.
Kita berharap tentunya harga pangan di Sarolangun tetap stabil, katanya.
Selain sidak, Pemkab Sarolangun juga melakukan Operasi pasar Gerakan Pangan Murah. Bachril Bakri mengatakan hal itu merupakan upaya Pemerintah Kabupaten Sarolangun untuk mengendalikan inflasi daerah, dimana saat ini ada tiga komoditas yang fluktuasi harganya tinggi, yakni bawang merah, cabe rawit dan minyak.
Kita ada dua tempat pemantauan harga, pertama pasar atas Sarolangun dan pasar Singkut. Setiap Senin kita bersama TPID melakukan rapat bersama, dan harga yang tinggi kita akan lakukan gerakan pangan murah sebagai cara menekan harga didampingi kita lakukan Gerakan Tanam Cepat Panen, pungkasnya.
Tampak hadir dalam kegiatan Pabung Kodim 0429/Sarko Mayor CHK Dedy Afrizal, SH, Plt Kadis Ketahanan Pangan H Muhammad, Kadisperindagkop, Kadis PUPR Sarolangun Arif Hamdani, ST, Kasat Pol PP Sarolangun Drs Muhammad Idrus, Bulog Sarko, dan jajaran TPID Sarolangun.
Penulis: Hapis (29/05/2024)